Senin, 16 Juni 2008

ADAKAH MANFAAT SUMBERDAYA HUTAN SELAIN KAYU?

Hutan mengandung sumberdaya yang tidak ternilai harganya. Sayangnya, hingga saat ini, pemanfaatan sumberdaya hutan masih terfokus pada kayu.

Padahal, pemanfaatan sumberdaya hutan berupa kayu sering menimbulkan banyak masalah berikutnya. Pada saat menebang sebuah pohon, anakan dan pohon-pohon kecil yang berada di sekitarnya akan tertimpa dan rusak, bahkan mati. Penebangan pohon-pohon juga mengakibatkan terbukanya lahan hutan. Selanjutnya, pembukaan lahan ini mengakibatkan meningkatnya aliran permukaan dan penguapan air tanah, serta menurunnya air yang terserap oleh tanah sehingga persediaan air tanah akan berkurang.

Pemanfaatan hasil hutan non kayu dapat menjadi alternatif pemanfaatan sumberdaya hutan yang dapat menjaga keseimbangan ekosistemnya. Salah satu produk hasil hutan non kayu yang bisa dimanfaatkan adalah tanaman hias. Selain pemanfaatannya dapat mengurangi kerusakan lahan hutan, tanaman hias juga memiliki nilai ekonomi yang cukup tinggi. Bahkan, pada beberapa jenis, tanaman hias ini memiliki harga di atas sepuluh juta.

Kenapa pemanfaatan hasil hutan non kayu, berupa tanaman hias, dapat mengurangi tingkat kerusakan lahan? Tumbuhan yang berestetika tinggi umumnya tumbuhan bawah, epipit, atau liana. Tentunya, pengambilan jenis-jenis tumbuhan ini tidak membutuhkan penebangan sehingga lahan hutan tetap tertutup dan tumbuhan lainnya tetap terbebas dari gangguan yang dapat menimbulkan kerusakan.

Oleh karena itu, dewasa ini, pemanfaatan hasil hutan non kayu (termasuk tanaman hias) hendaknya menjadi prioritas dan opini hasil hutan hanya berupa kayu harus dirubah.

Tidak ada komentar: